Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, dianugerahi tanda kehormatan tertinggi “Grand Cross of the Order of the Sun of Peru” oleh Pemerintah Peru di Istana Pemerintahan, Lima, pada Kamis, 14 November 2024. ANTARA/BPMI Setpres-Muchlis Jr/pri.
Presiden RI Prabowo Subianto mengemukakan tekad Indonesia dalam melakukan hilirisasi sumber daya, saat berbicara dalam forum APEC CEO Summit 2024 di Peru, Kamis (14/11) waktu setempat.
“Kami punya 26 komoditas yang kami bertekad miliki industri pengolahannya,” jelas Prabowo sebagaimana disaksikan melalui tayangan YouTube Sekretariat Presiden di Jakarta, Jumat.
Prabowo menyampaikan, berdasarkan perhitungan, Indonesia membutuhkan investasi 600 miliar dollar AS untuk melakukan hilirisasi tersebut. Indonesia mengundang peserta asing untuk datang dan mengambil bagian dalam hal ini.
“Dan banyak perusahaan telah terlibat dalam perekonomian kami selama bertahun-tahun,” kata Prabowo.
Kepala Negara menyampaikan Indonesia telah berhasil menerapkan kebijakan ekonomi dan fiskal yang hati-hati dalam beberapa tahun terakhir.
Indonesia mampu mempertahankan pertumbuhan bahkan setelah pandemi COVID-19, dengan tingkat pertumbuhan nasional sekarang sekitar 5 persen, atau lebih tinggi dari rata-rata global.