Prabowo Effect Bikin Rupiah Perkasa! Dolar AS Kini Rp15.440

Pekerja pusat penukaran mata uang asing menghitung uang Dollar AS di gerai penukaran mata uang asing Dolarindo di Melawai, Jakarta, Senin (4/7/2022). (CNBC Indonesia/ Muhammad Sabki)

Rupiah menguat terhadap dolar Amerika Serikat (AS) di tengah sentimen pelantikan menteri dan wakil menteri era Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka hari ini.

Dilansir dari Refinitiv, rupiah dibuka menguat 0,13% di angka Rp15.440/US$ pada hari ini, Senin (21/10/2024). Posisi ini selaras dengan penutupan Jumat (18/10/2024) yang menguat 0,19%.

Sementara DXY pada pukul 08:53 WIB turun 0,06% di angka 103,43. Angka ini lebih rendah jika dibandingkan dengan posisi kemarin yang berada di angka 103,49.

Pergerakan rupiah hari ini mayoritas digerakkan oleh sentimen dalam negeri khususnya setelah Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka diambil sumpahnya menjadi Presiden dan Wakil Presiden RI Pada Minggu (20/10/2024).

Keduanya pun telah mengucapkan sumpah janji di Gedung Parlemen Senayan, dihadiri sejumlah anggota DPR/MPR RI, ketua partai politik, sejumlah tamu negara, duta besar, serta para presiden dan wakil presiden Indonesia terdahulu.

Ia juga menyampaikan bahwa nama kabinetnya adalah Kabinet ‘Merah Putih’.

“Kami beri nama kabinet ini, kabinet merah putih,” kata Prabowo didampingi Wapres Gibran Rakabuming Raka

Ia mengatakan nama kabinet ini sudah sesuai dengan kesepakatan dengan para pimpinan partai.

Sementara hari ini (pagi dan siang hari), akan dilantik menteri dan wakil menteri.

“Pagi akan saya lantik para menteri pukul 10.00 WIB,” tegas Prabowo di Istana Negara Jakarta kemarin.

“Pada siang harinya, akan lantik para wakil menteri (wamen),” tambahnya.

Setelah pelantikan kabinet, diketahui para menteri dan wamen pun akan mengikuti pembekalan di Akademi Militer (Akmil), di Magelang, Jawa Tengah. Ini akan berlangsung 25-27 Oktober 2024.

https://blog-terupdate.store/

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*